Resep Sandwich Mewah ala Anak Kos (inkigayo Sandwich Low Budget Version)

Kali ini aku mau berbagi resep masakan yang baru-baru ini aku buat.
Awalnya resep ini terinspirasi dari sandwich inkigayo - yang sempat viral di Korea-.

Tapi, karena keterbatasan bahan, akhirnya aku berimprovisasi dengan membuat resep ini.
Apalagi beberapa dari bahan sandwich inkigayo ini lumayan mahal (read: kepiting).

Lebih-lebih aku juga alergi seafood dan tidak bisa sering-sering mengkonsumsi telur, akhirnya lahir laah resep sandwich inii.


*Hi Guys, I wanna share my own recipe about improvisation on low budget inkigayo sandwich.
Hahaa
Yup, Inkigayo sandwich just inspired me for making this version. Cause It's kinda hard looking for imitate crab around here.

So let's get started!


Bahan (Ingredients):

- 1 kentang ukuran sedang ( one medium potato)
- 2 Roti tawar ( two slice bread)
- 1 daging burger *merk bebas (one slice burger ham)
- 1 lembar keju ( one sliced chesee)
- 1 wortel ukuran kecil (1 carrot (small one))
- 1 1/2 Sdm mayonais ( 1 1/2 Tbsp mayonnaise)
- Garam secukupnya (salt)
- Mentega (butter)


Cara (Steps) :

1. Kupas kentang, cuci, lalu potong menjadi 8 bagian.
( Peel the potato, washed, then cut to 8 parts)

2. Siapkan air mendidih untuk merebus kentang. Jika sudah, rebus kentang hingga 20 menit atau hingga empuk.
(Put potatoes to boiled water, wait for 20 minutes or until they were cooked)

3. Jika sudah matang, tiriskan kentang, masukkan ke wadah lalu tumbuk kentang hingga lembut.
(When potatoes are ready, put them on bowl and mashed them till tender)

4. Masukkan mayonais, garam, dan keju. Lalu tumbuk kembali.
( Add mayonnaise, salt, and chesee to the batter. Mix them well)

5. Potong wortel tipis-tipis sesuai selera. Lalu masukkan kedalam adonan kentang. Aduk hingga merata.
(Slice carrot lightly, then put them to the batter and mix)

6. Siapkan wajan dengan mentega untuk memasak daging burgernya. Jika wajan sudah panas, masak daging burger hingga matang.
( Heat butter on pan for the ham. When it's already heated, cook the ham)

7. Siapkan roti tawar, lalu tuang adonan kentang ke roti yang sudah disiapkan.
(Spread the potato batter on bread)

8. Tambahkan daging burger yang telah dimasak.
(Add ham)

9. Tutup dengan roti.
(Put another bread on top)

SELESAI ^^

Kalian bisa tambahkan saus sambal ataupun tomat sesuai selera.
Atau bahkan bisa juga tambahkan selai strawberry, kalau dirasa ingin mencicipi rasa yang mirip dengan sandwich inkigayo.

* You guys can add ketchup or maybe strawberry jam for having similar flavor to the real inkigayo sandwich recipe :)

Sandwich inkigayo yang low budget ini porsinya lumayan besar, jadi satu porsi bisa banget bikin kalian kenyang. Dan buat aku satu porsi ini cukup untuk sekali makan siangku, hehe.

Terima kasih sudah mampir, silahkan dicobaa.

See you on next post.
Have a nice day!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

5 Film ini Cocok untuk Kalian Tonton saat Imlek!

    Jika pada tahun-tahun sebelumnya kalian merayakan tahun baru Imlek dengan berkumpul maupun berwisata ramai-ramai dengan keluarga besar. ...